Saturday, July 22, 2017

rumah adat papua , baju adat , lagu papua lengkap dengan penjelasannya ,dan nama - nama tarian papua beserta maknanya.

RUMAH HONAI PAPUA
Rumah Adat papu disebut  menurut saya rmah honai ini paling tradisional dan alami karena bahan-bahan untuk rumah Honai terbuat dari kayu dengan atap berbentuk kerucut yang terbuat dari jerami atau ilalang. Honai sengaja dibangun sempit atau kecil dan tidak berjendela yang bertujuan untuk menahan hawa dingin pegunungan Papua.Honai biasanya dibangun setinggi 2,5 meter dan pada bagian tengah rumah disiapkan tempat untuk membuat api unggun untuk menghangatkan diri. Rumah Honai terbagi dalam tiga tipe, yaitu untuk kaum laki – laki dewasa (disebut Honai ) wanita (disebut Ebei), dan kandang Babi (disebut Wamai).dan bentuk dari tiga macam kegunaan semua ber motif sama hanya untuk laki – laki agak lebih tinggi bangunan rumahnya .
BAJU ADAT PAPUA 
pakaian adat Papua adalah salah satu yang paling unik dan menarik. Pakaian ini dikatakan unik karena memiliki model dan desain yang etnik. Selain itu, cara pembuatannya yang masih sangat sederhana dari bahan-bahan alami tanpa sentuhan modernisasi juga menambah kekhasannya tersendiri dibanding pakaian adat daerah lain di Nusantara.
Salah satu keunikan budaya di tanah Papua yang dapat kita saksikan hingga saat ini adalah tentang bagaimana suku-suku di sana bertahan hidup, bagaimana mereka menyatu dengan alam dalam mencukupi sandang, pangan, dan papannya, dan bagaimana mereka mencoba menjaga utuh dan tegaknya tradisi nenek moyang mereka
Koteka adalah sebuah penutup kemaluan sekaligus pakaian adat laki-laki Papua. Seringkali kita melihat orang-orang Papua yang memakai baju-baju adat layaknya koteka pada saat acara-acara tertentu misalnya saja saat upacara adat. Ternyata, baju dan perlengkapan pakaian yang dikenakan memiliki makna filosofi sendiri.dan mereka menjunjung tinggi nilai – nilai tradisi nenek moyang mereka .dan pakaian yang dikenakan oleh orang-orang Papua baik wanita maupun para pria memiliki model yang sama. Umumnya orang-orang ini menggunakan rok. Rok khas Papua sering disebut sebagai rok rumbai-rumbai. 
Beberapa orang Papua yang membuat kalung yang terbuat dari gigi anjing. Ada juga yang meletakkana taring babi di lubang hidung. Konon, asesoris-asesoris tersebut tidak dapat dilepaskan dari baju adat asli Papua.

Liriklagu papua Apuse
Apuse
makna LAGU  APUSE lagu  ini mengisahkan tentang kakek-nenek dan cucu-nya. bahwa sang cucu ingin merantau ke negri sebrang/pulau sebrang. Lalu, Teluk Doreri itu dikenal sebagai pintu masuk menuju Manokwari melalui jalur laut. Dalam sejarahnya, teluk ini berperan penting dalam penyebaran agama Kristen di tanah Papua. Untuk saat ini Teluk Doreri menjadi pelabuhan baik untuk kapal Domestik Nasional, maupun antar pulau di Papua.

1. Tari Musyoh

Mkna Tari Musyoh ini adalah salah satu seni tari yang sangat sacral dan merupakan tari ritual untuk mengusir para arwah orang yang meninggal akibat hal tertentu yang tidak wajar, pada umumnya tarian ini ditarikan pada saat terdapat warga dari tanah papua yang telah meniggal akibat kecelakaan, masyarakat papua mempercayai jika ada seorang yang meninggal tidak wajar karena kecelakaan maka arwah yang meninggal tersebut tidak akan tenang di lamnya , karena sebab itu di adakan ritual Tari Musyoh ini, karena dipercaya dengan mengadakan Tari Musyoh ini sang arwah dapat tenang di alamnya.

2. Tari Sajojo

Tarian sajojo ini dimaknai sebagai tarian yang menggambarkan keceriaan dan semangat kebersamaan. Tari Sajojo ini biasanya ditampilkan oleh para penari pria dan penari wanita. Untuk jumlah penari dalam pertunjukan Tari Sajojo ini, biasanya disesuaikan dengan situasi dan kebutuhan, sehingga tidak ada batasan dalam hal tersebut. Dalam pertunjukannya, para penari biasanya tampil menggunakan busana tradisional khas Papua serta diiringi oleh iringan music dan lagu sajojo. Gerakan dalam Tari Sajojo ini sangat khas dan enerjik sehingga menggambarkan keceriaan para penari. Gerakan tersebut biasanya didominasi oleh gerakan kaki dan tangan yang dimainkan sesuai dengan ritme dan irama lagu.

3. Tari Yospan

Tari Yospan adalah jenis tarian konteporer yang menggambarkan pergaulan atau persahabatan pada kaum muda-mudiBiak NumforTarian ini muncul pada tahun 1960 yang kemudian sempat menjadi bagian dari senam kesehatan jasmani (SKJ) disejumlah instansi pemerintahan.Yospan adalah bentuk  akronim dari kata Yosim Pancar. Tari Yospan  salah satu tarian tradisional yang berasal dari daerah Papua. Tarian ini tergolong tarian pergaulan masyarakat yang bisa ditarikan oleh penari pria maupun penari wanita. Menurut beberapa sumber, Tari Yospan merupakan penggabungan antara dua tarian rakyat Papua, yaitu Tari Yosim dan Tari Pancar. Tari Yosim sendiri merupakan tarian yang hampir mirip dengan Tari Poloneis (tarian dansa eropa),

4. Tari Selamat Datang

Tarian selamat datang merupakan tarian yang menunjukkan kegembiraan hati penduduk dalam menyambut para tamu yang dihormati. Tarian ini biasa diperagakan pada saat kunjungan tamu, pada saat ada tamu kehormatan yang datang dari kota maupun desa tetangga tarian ini pasti dipersembahkan kepada para tamu kehormatan, untuk memberi rasa hormat dan rasa kegembiraan penduduk maupun ketua suku terhadap tamu kehormatan yang telah mengunjungi desa mereka.

5. Tari Perang . Tarian tradsional satu ini merupakan tarian perang yang berasal dari daerah Papua Barat. Namanya adalah Tari Perang. Konon Tari Perang dulunya dilakukan oleh masyarakat Papua barat, khususnya para prajurit sebelum menuju medan perang.

Tari Perang adalah salah satu tarian tradisional yang berasal dari daerah  Biasanya tarian ini dibawakan oleh para penari pria dengan berpakaian adat dan membawa panah sebagai atribut menarinya.dan Tarian ini dimaknai sebagai penghormatan kepada para pahlawan dan para leluhur yang sudah berjuang serta mempertahankan tanah air mereka. Selain itu apabila dilihat dari segi pertunjukannya, Tari Perang ini juga menggambarkan keberanian, kegagahan dan jiwa kepahlawanan masyarakat Papua.

6. Tari Suanggi  merupakan tarian tradisonal yang berasal dari Papua Barat. Tarian ini mengisahkan tentang seorang suami yang ditinggal mati oleh istrinya yang menjadi korban angi-angi (jejadian)., tari suanggi ini adalah bentuk ekspresi dari masyarakat Papua Barat tentang kekentalan nuansa magis yang ada di daerah tersebut.             

                                                                                                                    Arum suci blogg

Ditulis Oleh : Unknown // July 22, 2017
Kategori:

0 komentar: